Bupati melakukan pertemuan dengan Kepala Bagian Promosi Batam Bupati menjadi Pengisi Materi pada Latihan Kader Tingkat Nasional HMI Peringatan Usro’ Mi’raj tahun 1444 H dihadiri Bupati Ketua DPRD Reses diLubuk Terentang warga menyambut dengan hangat DPRD Tanjung Jabung Barat Lakukan Reses Masa Sidang II ke Dapil Jaring Aspirasi Masyarakat

Home / Berita / Daerah / Kesehatan

Sabtu, 1 Mei 2021 - 10:09 WIB

Terkait TPA Lubuk Terentang Ketua Komisi II akan panggil BLHD

Suaratanjab.com-Kuala Tungkal

Hal itu ditegaskan Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Tanjab Barat, Suprayogi Saipul kepada media. Rabu (21/04/21) beberapa waktu yang lalu.

Dikatakannya, dalam waktu dekat Komisi II akan memanggil Dinas terkait soal luberan sampah dan keluhan para pekerja di TPA yang berlokasi di Desa Lubuk Terentang.

” Memalukan sekali, dalam waktu dekat kita akan panggil instansi terkait salah satu nya BLHD, ” tegas Ketua Komisi II

Dijelaskannya juga, seharusnya hal tersebut tidak perlu terjadi jika saja Dinas terkait pro aktif dalam menjalankan tugas dan fungsi nya.

” Dari berita yang beredar alat berat yang ada dilokasi TPA rusak sejak lama, itu salah satu penyebabnya, kita akan tanyakan langsung hal ini ke Dinas terkait, memalukan sekali jika merawat yang ada saja tidak bisa, ” sebut Suprayogi.

Sebelumnya di beritakan, tumpukan sampah meluber hingga ke muka gerbang TPA Lubuk Terentang Kabupaten Tanjab Barat. Tampak di lokasi tumpukan sampah sudah tidak bisa terkendali lagi, armada pengangkut sampah terpaksa bongkar di muka gerbang karena akses masuk sudah tertutup sampah.

READ  Rapat Paripurna Pertama DPRD dihadiri Sekda

” Sampah nya sudah seperti “setan ” sudah tidak bisa di kendalikan lagi bang, ” kata Sopir dan kernet armada pengangkut kepada media ini. (19/04)

Sementara itu Dinas BLHD Tanjab Barat, saat di konfirmasi melalui kasi sampah, Budi terkait rusaknya alat berat yang mengakibatkan penumpukan sampah di TPA tidak terkendali.

Menurutnya, untuk biaya perbaikan alat berat yang saat ini sedang rusak di lokasi TPA membuat pusing. Pasalnya, perbaikan alat berat tersebut diperkirakan menelan dana puluhan juta.

” Kita juga lagi pusing mas mikirnya, untuk cari solusi permasalahan ini, ” kata Budi.
Dijelaskannya juga, saat ini pihak Dinas sedang mengupayakan peminjaman alat berat dari WKS dan perusahaan lainnya.

READ  Bupati Pimpin Upacara Hari Santri Nasional tahun 2023

” Kita sedang upaya kan alat berat, untuk mengatasi tumpukan sampah yang ada saat ini, yaitu dengan cara meminjam alat berat dari perusahaan, ” sebutnya.

Terpisah ketua Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Pelapak dan Pemulung Indonesia (DPW-APPI) Provinsi Jambi Abdurrahman Shiddiq berkomentar menyayangkan hal tersebut terjadi mulai dari human error hingga tata kelola sampah mulai dari hulu dan hilir yang buruk mengakibatkan hal tersebut terjadi, ini harus diakhiri jika tidak maka tidak mungkin akan berulang, investigasi harus dilakukan.

” hikmah yang sama-sama bisa kita petik adalah sampah bukan tanggung jawab satu pihak saja melainkan semua harus terlibat demi terciptanya lingkungan bersih dan sehat demi keberlangsungan bumi manusia berserta ekosistem didalamnya,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Balai Adat di Merlung ditinjau Bupati dan wabup

Advetorial

Rakornas Investasi 2020 dihadiri Wabup

Berita

Ketua DPRD Tanjabbar Himbau Masyarakat Turut Sukseskan Pemilu 2024

Agama

Bupati hadiri Tabligh Akbar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

Agama

Wabup meresmikan MTQ ke-XIV tingkat kecamatan di kuala Dasal

Agama

Bupati bersama masyarakatnya Sholat Jum’at Perdana di Masjid Syekh Usman

Daerah

20 SK Pensiun PNS diserahkan Bupati

Agama

Peringatan Maulid Nabi dan Hari santri 2021M dihadiri Bupati dan Istri